Tamiang Layang – Anggota DPRD Barito Timur dari Partai Gerindra, H. Cilikman Jakri menyebut peralatan perang atau sarana BPBD Damkar masih kurang atau masih minim sehingga belum maksimal dalam penanganan bencana kebakaran.
Hal tersebut diungkap Cilikman Jakri “Kunjungan kerja kami termasuk untuk mengecek kesiapan peralatan perang BPBD Damkar termasuk anggaran mereka. Kita lihat selama ini BPBD Damkar belum maksimal karena peralatan perang kurang dan dana operasional juga sangat kecil”, ucapnya usai rombongan anggota DPRD Barito Timur mengunjungi Pos Damkar Dusun Tengah di Kelurahan Ampah Kota, Jumat 4 Juni 2021.
Dilanjutkannya, insentif mereka juga untuk ke lapangan belum dianggarkan termasuk makan minum petugas pemadam saat di lapangan,” imbuhnya.
Karena itu, saat kunjungan tersebut pihaknya meminta kepada Kepala Pelaksana BPBD Barito Timur, Riza Rahmadi agar membuat usulan untuk dimasukkan dalam perubahan anggaran tahun 2021.
“Kami meminta dilengkapi semua daftar kebutuhan BPBD Damkar untuk diusulkan, kami siap mendorong dalam perubahan anggaran ke depan,” jelas Cilik.
Dia mengungkapkan, informasi yang didapat DPRD, dana operasional BPBD Damkar untuk tahun 2021 hanya Rp 25 juta, itu sudah termasuk biaya operasional posko yang ada di setiap kecamatan.
Menghadapi musim kemarau, Cilik mengingatkan pemerintah kabupaten agar memberikan dukungan yang maksimal kepada BPBD Damkar sebagai garda terdepan penanggulangan kebakaran.
“Jika dana operasional tidak memadai maka penanganan kebakaran di Barito Timur tidak akan maksimal, jadi nanti seperti kejadian kejadian sebelumnya justru pemadam kebakaran dari luar daerah yang dahulu memadamkan kebakaran di wilayah kita,” tandasnya.
Riza Rahmadi mengapresiasi kunjungan yang dilakukan oleh DPRD Barito Timur, dia berharap melalui kunjungan tersebut DPRD dapat memberikan dukungan kepada BPBD Damkar terutama dalam hal penganggaran.
“Kita berharap dukungan anggaran yang memadai dalam menghadapi bencana alam seperti karhutla dan bencana non alam seperti covid-19 ini”, pungkasnya. (A.F)