Tamiang Layang – DPRD Barito Timur Provinsi Kalimantan Tengah menggelar rapat paripurna penyampaian penjelasan Kepala Daerah terhadap Nota Keuangan dan Rancang Peraturan Daerah (Raperda) Barito Timur tentang Perubahan APBD tahun 2021.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD, Nur Sulistio, didampingi Wakil Ketua I, Ariantho S Muler dan Wakil Ketua II, Depe serta diikuti oleh anggota DPRD lainnya baik secara langsung maupun melalui daring, sedangkan dari eksekutif hadir langsung Bupati langsunTimur didampingi Wakil Bupati, Sekda dan Jajarannya, Kamis 23 September 2021.

Usai membacakan nota keuangan dan Raperda Barito Timur tentang Perubahan APBD tahun 2021, Bupati dan Wakil Bupati menyerahkan dokumen tersebut kepada pimpinan DPRD.

Ketua DPRD Nur Sulistio usai kegiatan menyampaikan “Paripurna hari ini merupakan lanjutan dari kegiatan sebelumnya”, turur Sulistio kepada wartawan.

Sebelumnya pihaknya sudah melakukan rapat kerja, tadi penyampain Raperda nya dari kepala daerah dan besok penyampaian tanggapan fraksi pendukung dewan berkaitan Raperda yang disampaikan kepala daerah.

“Dalamnya penyesuai anggaran, seperti pendapatan yang kurang harus disesuaikan, juga termasuk penanganan Pandemi Covid-19”, pungkasanya. (A.F)

By admin

Tinggalkan Balasan