Barabai – Polres Hulu Sungai Tengah, Polda Kalsel, Meningkatknya curah hujan yang mendera wilayah Kabupaten Hulu Sungai Tengah ,Provinsi Kalimantan Selatan dan sekitarnya beberapa hari terakhir mengakibatkan beberapa lokasi ikut terendam banjir. Hal ini berdampak banyak warga harus dievakusi karena terjebak banjir.

Dalam rangka penanggulangan bencana alam seperti banjir, Polres HST beserta Jajaran turun membantu evakuasi korban ke tempat yang lebih aman, Minggu (28/11/2021).

Evakuasi warga terdampak banjir tersebut anggota yang langsung bergerak cepat melaksanakan instruksi Kapolres HST AKBP Sigit Hariyadi,S.I.K, M.H untuk mengevakuasi masyarakat korban banjir yang ada di Kecamatan Barabai.

Dalam evakuasi itu, personel Polres HST Polda Kalsel langsung turun ke lapangan untuk melakukan evakuasi warga.

Warga pun juga dihimbau untuk mengungsi ketempat yang lenih aman,dan petugas gabungan terus melakukan penyisiran di pemukiman warga.

Kapolres HST AKBP Sigit Hariyadi,S.I.K,.M.H melalui Kasubsi PIdm Sihumas Polres HST Aipda M. Husaini, SE,.M.M di Barabai mengatakan kegiatan ini bentuk kepedulian Polri dalam membantu mayarakat menangani banjir.

“Semoga dengan kehadiran kepolisian ditengah masyarakat dapat bermanfaat khususnya bagi korban banjir,”Demikian Husaini. (Rh)

By admin

Tinggalkan Balasan