Barabai – Bhayangkara pembina keamanan ketertiban masyarakat (Bhabinkamtibmas) yang menjadi ujung tombak pelayanan kepolisian di masyarakat harus mampu mengakomodir dan peka terhadap permasalahan sosial di lingkunganya.
Sendi kehidupan Masyarakat kabupaten Hulu Sungai Tengah pasca banjir 5 hari yang lalu mulai berangsur angsur normal, akan tetapi aliran sungai barabai masih terjadi penyumbatan akibat material banjir di beberapa titik, yang salah satunya di bukat KL. Bukat Kec. Barabai, HST.
Bhabinkamtibmas Desa Mandingin Aiptu Nanang Purnomo, S.Sos bersama Bhabinkamtibmas desa lainya serta personil Polres HST, Babinsa, BPBD, Dinas LH, Dinas PU, Pemadam Kebakaran serta masyarakat sekitar bergotong royong mengangkat dan membuang material Banjir yang menutup badan sungai.
Kegiatan tersebut bertujuan agar aliran sungai barabai yang merupakan sungai utama bisa lancar dan tidak terjadi penyumbatan yang mengakibatkan banjir.(3/12/2021).
Kapolres Hulu Sungai Tengah AKBP Sigit Haryadi, S.I.K, MH melalui kasi Humas Polres HST Iptu Soebagiyo mengatakan bahwa kepekaan, kepedulian dan sinergitas semua unsur dan elemen di tambah dukungan masyarakat merupakan kunci pokok dalam mengambil tindakan di lapangan Sehingga keberhasilan kegiatan di lapangan dapat tercapai. (Hus/Rh/Red)