Buntok –Dinas Kesehatan Kab.Barsel menggelar kegiatan Vaksinasi Covid-19 secara teknis dilaksanakan oleh vaksinator dari UPTD Puskesmas Jenamas bertempat di depan rumah kades rangga ilung, Desa Rangga Ilung Kecamatan Jenamas Kab.Barito Selatan,Provinsi Kalimantan Tengah.Sabtu (11/12/2021) Skj 09.00 Wib.untuk Dosis 1 sasaran masyarakat.

Kegiatan tersebut melibatkan pengamanan dari Polsek Jenamas,Polres Barsel, Polda Kalteng bersama Kormil yang berlangsung aman dan kondusif dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Tercatat ada 381 orang yang berhasil menerima suntikan vaksin Astrazeneca setelah melewati proses pemeriksaan kesehatan saat itu terdiri dari Dosis 1 sebanyak 371 orang masyarakat umum,dan lansia 10 orang.

Sementara untuk jumlah vaksin di gunakan Astrazeneca sebanyak 29 vial(5 ml), Alkohol swab 381 buah, Squit 0,5 cc 4371 buah, Safety box 10 buah, sedangkan untuk sisa stock Vaksin di UPTD Puskesmas Bantai Bambure 239 vial Astrazeneca (5 ml) dan 132 vial sinovac (1ml).

“Polsek Jenamas bersama instansi terkait lainnya terus berupaya menggencarkan vaksinasi untuk mempercepat terbentuknya herd immunity,” ujar Kapolsek Jenamas Iptu Sugeng Purwanto,S.H.(Rh)

By admin

Tinggalkan Balasan