Polres Barsel – Polres Barito Selatan (Barsel) menerima kunjungan dari Tim Rorena Polda Kalteng terkait Studi Kelayakan pembentukan Satpolair di wilayah hukum Polres setempat, Kamis (8/9/2022) pagi.
Rombongan yang dipimpin Kabagstrajemen Rorena Polda Kalteng AKBP Tjutjuk Eko A., S.E. didampingi Kasubditpolairud AKBP Rochmad Slamet, S.Sos. tersebut disambut oleh Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. yang diwakili Wakapolres Kompol Asdini Pratama Putra, S.I.K., M.M.,
Dalam kegiatan yang bertempat di Aula RJ Mako Satsamapta Polres Barsel ini, juga dihadiri oleh Kabag SDM, Kabagren, Kasatsamapta, Kasatreskrim, Kasipropam, Kapolsek jajaran serta dari pihak eksternal yaitu Camat Dusun Utara, Dusun Selatan, Karau Kuala, ketua MUI, Ketua NU, ketua Muhammadiyah serta ketua FKUB Kab. Barsel.
Usai melaksanakan rapat koordinasi, tim didampingi pejabat utama Polres langsung bergeser menuju lokasi rencana dibangunnya Mako Satpolair yang bertempat di Pospol Air Satsamapta Pelabuhan Pasar Lama, Buntok. (bow)