Kodam Jaya, Kota Bekasi – Upaya peran aktifnya mendukung pembangunan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 03/Teluk Pucung Kodim 0507/Bekasi Serka Yajid memantau langsung pelaksanaan pembangunan Drainase (saluran pembuangan air) dan pekerjaan pembangunan Gapura Kp. Pancasila bernuansa Bali yang bertempat di Jalan Kav Harapan Kita Rt 13/09 Kel. Harapan Jaya Kec. Bekasi Utara, Kota Bekasi, KAmis (17/11/2022).

Peran TNI melalui satuan kewilayahan Koramil adalah salah satu pendukung program percepatan pembangunan di wilayah binaan, sesuai tugas pokok selain perang, yaitu membantu tugas pemerintah daerah sampai tingkat Kelurahan, dalam bidang pembangunan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Babinsa Serka Yajid berpesan kepada warga yang sedang membangun Drainase atau saluran air agar mengerjakan dengan baik dan sesuai aturan yang berlaku.

Demikian disampaikan oleh Danramil 03/Teluk Pucung Kapten Inf Tomi Abdullah bahwa pembangunan Drainase tersebut itu harus dilaksanakan dengan baik dan sesuai aturan agar sesuai yang diharapkan masyarakat dan kualitasnya terjamin.

Lebih lanjut, Danramil menambahkan bahwa, kegiatan babinsa nya selain memantau jalannya pembangunan, bertujuan untuk mengawasi dan meningkatkan silatuhrahmi kepada warga khususnya di wilayah binaannya sehingga dengan begitu menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat. (Sumber Kodim 0507/Bekasi)

By admin

Tinggalkan Balasan