Palangka Raya – Bakal calon Gubernur Kalteng Nadalsyah (Koyem) dan bakal calon Wakil Gubernur Kalteng Supian Hadi (SHD) mengumumkan pencalonan mereka di Tugu Soekarno dan Rumah Pahlawan Nasional Tjilik Riwut sebagai simbol dukungan terhadap sejarah dan perjuangan Kalteng. Dalam Pilkada 2024, Nadalsyah (Koyem) dan Supian Hadi (SHD) didukung oleh PDI-P, Demokrat, PPP, dan Hanura.
“Dan untuk kami ingin membangkitkan semangat pembangunan sesuai dengan cita-cita Pak Soekarno dan Pak Tjilik Riwut,”katanya.
Mantan Bupati Barito Utara, yang lahir di Kalteng, menyatakan bersama Supian Hadi ingin memajukan tanah kelahiran dan menjadikan Kalteng lebih baik.
“Hal ini Kami telah memulai persiapan untuk program-program yang akan kami laksanakan jika terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah,”jelasnya. Minggu (01/8/2024)
Dari Ketua DPD Partai Demokrat Kalteng ini menjelaskan bahwa jika terpilih, mereka akan fokus pada pembangunan infrastruktur, pelayanan kesehatan, dan pendidikan dengan pendekatan berkelanjutan.
“Bahwa kami siap berkomitmen untuk mewujudkan Kalteng yang lebih maju, sejahtera, dan adil,”ujarnya.
Selanjutnya, sementara itu, SHD, mantan Bupati Kotawaringin Timur selama dua periode, menyatakan kesiapannya untuk bekerja sama dengan Koyem dalam membangun Kalteng.
“Dan ini penting kebersamaan kami merupakan kekuatan utama untuk mencapai visi besar Kalimantan Tengah,”tandasnya.
Kemudian, deklarasi dilanjutkan di Taman Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur. (Norhayati)