Maluku, Satgas Pamrahwan Maluku Batalyon Arhanud 11/WBY Pos 7 Alang Asaude SSK II yang dipimpin oleh Danpos Letda Arh Willy Novan Prakoso beserta anggota pos membantu masyarakat desa Sole Pulau Kelang mengecor masjid Nurul Iman yang bertempat di wilayah desa binaan pos 7 Alang Asaude.(26/11)

Kegiatan gotong royong membangun masjid tersebut juga dihadiri oleh Bupati Kab. Seram Bagian Barat, Ketua Komisi A DPRD Kab. Seram Bagian Barat, Ketua Inspektorat Kab. Seram Bagian Barat, Staf Ahli Kab. Seram Bagian Barat, Camat Kec. Huamual, Kapolsek Waesala serta aparat desa Sole dan masyarakat setempat.

Komandan Satgas Pamrahwan Maluku Yonarhanud 11/WBY Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman, S.I.P. mengatakan kegiatan gotong royong membangun masjid ini merupakan bentuk kepedulian terhadap lingkungan desa binaan pos 7 Alang Asaude, agar masyarakat dapat beribadah dengan nyaman karena pengerjaan pembangunan masjid menjadi lebih cepat selesai jika dilakukan bersama masyarakat.

“Kami satgas Yonarhanud 11/WBY akan selalu memberikan yang terbaik untuk masyarakat binaan pos, bukan hanya untuk menjaga keamanan wilayah saja tetapi juga untuk membantu pemerintah dalam hal pembangunan” ungkapnya.(Pen Yonarhanud 11/WBY)

By admin

Tinggalkan Balasan