Enarotali – Bersinergi dengan Masyarakat menjaga kebersihan pasar agar tetap nyaman dan indah dipandang mata anggota TNI/Polri, ASN,Satpol PP, BNPBD beserta Tokoh Masyarakat Kab Paniai melaksanakan karya bhakti Pembersiahan pasar Enarotali.
Mayor Inf Andreas (Pabung Kodim Persiapan Paniai), memimpin kegiatan apel gabungan dalam rangka pelaksanaan kegiatan Karya Bhakti. Selasa, (30/11/2021).
Kegiatan apel Karya bhakti bertempat di halaman Apel Kodim Persiapan Paniai, Jln.Poros Bandara Enarotali, Diastrik Paniai timur, Kabupaten Paniai dan diikuti oleh personil Kodim Persiapan Paniai, Koramil 1703-01/Enarotali, Polres Paniai dan Polsek Paniai timur, Satpol PP, BNPBD dan juga Tokoh Masyarakat, lebih kurang 80 orang anggota serta masyarakat yang terlibat.
Kegiatan juga dihadiri oleh Sekda Kab.Paniai, Asisten I dan Asisten II Kab.Paniai, Pabung Kodim Persiapan Paniai, Pgs Danramil 1703-01/Enarotali, Kapolsek Pantim, Kasat Lantas Polres Paniai, Danpos Yonif Mekanis 521/DY, Danpos Yonko Pakhas 463/Trisula, Kasat Pol PP, Kepala Bagian BNPBD, Kepala Distrik Paniai Timur, Kepala Suku Enarotali.
Pada kegiatan tersebut Mayor Inf Andreas ( Pabung Kodim Persiapan Paniai ) menyampaikan, kegiatan karya bhakti merupakan program dari Pemda kabupaten Paniai untuk menjaga lingkungan dan kebersihan wilayah. Dan sasaran Karya Bakti yang dilaksanakan kali ini yaitu sekitar Pasar Enarotali, karena terlihat masih banyak sampah botol,plastik,kaleng-kaleng sehingga mengganggu kebersihan dan keindahan pasar, kemudian Bandara Enarotali merupakan fasilitas umum yang harus kita sama-sama untuk menjaga kebersihanya.
“Pasar harus segera dibersihkan agar masyaraka yang datang berbelanja maupun yang pedangang dapat difungsikan sebagaimana mestinya,” kata Pabung Kodim Persiapan Paniai.
kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari pelaksanaan Bakti TNI untuk menangani masalah-masalah sosial dan kemanusiaan baik berdasarkan permintaan ataupun inisiatif sendiri. “Kegiatan yang kita laksanakan ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta membantu mensukseskan program pemerintah Daerah kabupaten Paniai.
Usai melaksanakan apel gabungan kegiatan karya bakti, kemudian dilanjutkan dengan melakukan pembersihan area pasar dan Bandara yang di antaranya sektor Parit sekitar Jalan PLN dan sektor aliran kali Enarotali yang menuju danau Enarotali.
Kegiatan karya bhakti gabunga anggota TNI/Polri, ASN,Satpol PP, BNPBD beserta Tokoh Masyarakat Kab Paniai berjalan lancar dan aman.